Monday, January 5, 2009

Pergeseran Geraham Kecil (Movement of Second Premolar)

Aku jujur mengakui bahwa aku kadang merasa "konyol" karena "mempermalukan diri sendiri" dengan seringnya membuka mulutku dan menunjukkan susunan gigiku yang berantakan. Aku sering merasa menyesal karena sudah memperlihatkan foto-foto gigiku kepada khalayak ramai melalui blog ini. Rasanya seperti menelanjangi diri sendiri. Wuih!

Aku juga belum bisa mengetahui dan mambatasi pengunjung blog tentang gigiku ini. Bila aku memikirkan hal ini, ada sedikit rasa takut dan khawatir bila perjalanan perawatan gigiku ini "diikuti" oleh orang yang aku tidak mengenalnya dan memiliki niat yang enggak-enggak.

Namun di sisi lain, kini aku tau kalo aku tidak sendiri. Ada teman-teman yang nama blog-nya sudah tercantum di link ortho-blogger-ku, ada teman-teman yang mampir dan memberikan komentar, ada teman-teman yang mampir dan mengisi shout-box, dan (yang ini aku tidak tau siapa, mungkin Anda salah satunya) pasti ada teman-teman yang sekedar mampir atau justru tersesat hingga sampai ke http://ummul-orthodonti.blogspot.com. Semoga semua ini adalah benar-benar temanku (atau setelah membaca ini segera menjadi temanku) yang keberadaannya tersebar di seluruh penjuru dunia.

Honestly, I ashamed because of "my open mouth" to public by my blog. I worried that my "orthodontic journey" folloed by someone who I didn't know. I also don't know who visited my blog. I can't create a limit to visit this blog.

But, on the other side, now I know that I am not alone. There are my friends: my ortho-blogger friends (their blog name writen on my link), my blog visitors (they leave a comment and fill the shout-box in my blog), and my "friends" who just stoped in my blog or might lost in my blog (may be you are one of them). You all are my friends. I'm alone without you. I love you all, where ever you are.

Kali ini aku kembali membuka mulut dan menunjukkan pergeseran gigi premolar kedua bawah (kiri dan kanan). Setelah tiga minggu ditarik oleh power chains, ada pergeseran yang terjadi, celah antara gigi premolar pertama dan premolar kedua semakin lebar. Aku cukup senang dengan pergeseran ini, walaupun aku menjadi lebih sulit mengunyah dan lebih mudah selilitan. Bayangkan kalo aku mengunyah daun sawi atau daun kangkung, pasti kunyahannya meleset dan melesak ke dalam celah. Selilitan deh!

I will open my mouth again to show you my teeth movement. I glad to know that my second-premolar movement, altough I have difficulty in chewing foods (the space between premolar makes my food "stay" in this space).

2 comments:

Clarissa said...

Hi There,

Thanks for your post on my blog. Looks like you are on a similar journey. You're teeth are looking better and better, yes? I hope you are happy as it will all be worth it in the long run...you'll have a beautiful smile!!

Just INDAH REPHI said...

ayoo...semangat doong!!
aku jg pake kawat gigi koo.. udah hampir 2 tahun ini..
jadi..
jangan malu nunjukkin kawat gigimu :) nanti pasti lebih cantik :)