Sunday, January 11, 2009

Oto-Dokumentasi Kawat Gigi (Oto-Documentation of Braces)

Seorang teman yang berkunjung ke blog ini menyarankan untuk mendokumentasian foto gigi dengan pengambilan angle (sudut pandang) dan jarak yang tetap, agar perubahan before and after dapat terekam secara akurat. Sebuah saran yang sangat bagus. (Terima kasih untuk Mbak Dessy Ambarwati)

Selama ini, aku hampir selalu membuat foto sendiri, memotret gigiku sendiri. Jadi pasti aku tidak bisa mengontrol sudut dan jarak yang tetap. Memotretnya pun tidak dengan ilmu fotografi yang memadai. Aku hanya menuruti keinginan dan kebutuhanku, foto apa yang akan kumpulkan. Pose-ku pun bermacam-macam, tergantung gigi mana yang akan aku foto, tergantung dari mana arah pencahayaan yang memungkinkan agar foto gigi dan kawat gigiku bisa diperoleh (karena tidak memungkinkan menggunakan blitz). Kadang kala aku membutuhkan cermin untuk merefleksikan LCD kamera digitalku agar aku bisa melihat hasilnya. Aku hanya menggunakan kamera saku biasa (Canon PowerShot A550), jadi bisa dibayangkan kalo hasilnya belumlah sempurna.

Idealnya aku mendokumentasikan foto-foto lengkap dari depan, dari samping kanan dan kiri (dalam keadaan mulut tertutup dan terbuka), juga mendokumentasikan pergeseran gigi atas dan bawah, mendokumentasikan semua jenis kawat gigi, power o, power chains, open coil, elasitic rubber, dan alat lain yang digunakan selama perawatan gigiku. Untuk mencapai kondisi ideal ini aku membutuhkan orang lain untuk memotret gigi dan kawat gigiku. Tapi aku jujur, aku malu membuka mulut di depan orang lain (hei ini bukan karena mulutku bau lho!). Aku malu saja. Jadi memang, pendokumentasian gigi dan kawat gigiku belumlah ideal. Mohon maaf.

My friend who have been visit my blog suggested me to make my braces documentation in the fixed angle and distance. So, the changes before and after can be recorded accurately. (Mbak Dessy Ambarwati, thanks!)

During this time, I almost always take my own images, my teeth photographs by myself. So I certainly can not control the angle and the distance of the picture. My pose is diverse, depending on the teeth which I will be photos and depending on the light direction (because it is not possible to use flash). Sometimes I need a mirror to reflect the camera's LCD so that I can see the results. I use only the pocket camera (Canon PowerShot A550), so the result of the picture is not perfect. I apologize, if the image is not ideal.

No comments: